:::::: Welcome :: Selamat Datang :: Sugeng Rawuh :: いらっしゃい :::::::

WELCOME TO CHEZ-SPACE.BLOGSPOT.COM | SELAMAT DATANG | JANGAN LUPA FOLLOW YAH | DITUNGGU KOMENTARNYA | THANK YOU
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Thursday, August 2, 2012

Man of Steel: Kelahiran Baru Superman


Mungkin tahun 2012 ini merupakan "tahunnya The Dark Knight Rises" dalam dunia perfilman. Hingga tulisan ini dirilis pun film garapan Christopher Nolan tersebut masih menduduki peringkat atas Box Office versi IMDb. Masih dengan Christopher Nolan yang sebelumnya menyutradarai trilogi Batman, kini ia tengah mempersiapkan produksi film barunya tahun 2013 nanti berjudul Man of Steel.

Dengan melihat beberapa poster dan trailer yang beredar, kita sudah menebak bercerita tentang apa film ini nanti, Superman! sutradara Zack Snyder dan pemeran Superman Henry Cavill merahasiakan film reboot ini. Namun Snyder memberi sedikit bocoran dengan mengatakan, kalau tokoh antagonis di film yang baru diluncurkan pada 2013 nanti tidak berasal dari film-film sebelumnya. Dan bahkan mereka akan mengulang cerita Superman dari awal.

Frase berjatuhan, dan jatuh bangun, bergabung dalam naungan sinar matahari, adalah mantra yang diklaim akan meningkatkan keingintahuan publik atas iklan film Superman ini. Sehingga diharapkan akan memancing keingintahuan publik dengan apa yang akan terjadi dengan Superman.

Orang tua angkat tokoh Superman, yaitu Jonathan Kent, dilakoni oleh aktor senior Kevin Costner dan ayah biologis Superman dari planet Krypton bernama Jor-El, dilakoni oleh aktor peraih Oscar Russell Crowe. Superman: Man of Steel, direncanakan akan dirilis mulai 14 Juni tahun depan.

Berikut trailer Man of Steel (2013):


Film ini berangkat dari naskah skenario David Goyer (yang juga menulis skenario film trilogi film Batman: Dark Knight). Sedangkan Christopher Nolan, yang dikenal sebagai sutradara Batman trilogi, menjadi produser film ini. Akankah menjadi film Superman rasa Batman? - Chez-space.blogspot.com

Share artikel ini:

2 comments:

  1. jadi kapan Justice League keluar???
    pengen nonton Superman vs Hulk...

    tuh kan... mengulang cerita dari awal? apa Snyder sanggup? kalo ngeliat Amazing Spiderman sih menarik, tapi tetap gak bisa menandingin Spidey-nya Tobey Maguire

    ReplyDelete
  2. heuhu kayaknya keren juga yaa Superman versi baru ini

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
"Pembaca yang baik akan meninggalkan komentar dengan nama, bukan hanya "Anonim". Terima Kasih."